OGX Shampoo : Awapuhi Ginger dan Biotin & Collagen

10:01 AM


Masih menyambung dengan proses kehamilan yang membawa banyak perubahan di aku, termasuk salah satunya dalam urusan rambut. Kalo soal hormonal terkadang memang sulit diprediksi. Memasuki kehamilan minggu ke 12, aku baru menyadari kalo rambut aku semakin rontok dari biasanya, yang sebelumnya hanya ga sampai 10 helai rambut, ini sehari bisa rontok sebanyak 30-50 helai. Ga jarang kalo lantai kamar aku pasti dipenuhi rontokan rambut sehabis sisiran. Cape juga bok nyapunya hahaha...

Akhirnya aku memutuskan untuk mengganti shampoo yang biasa aku pakai. Sempat trial dan error dengan membeli beberapa produk shampoo dan masih ga cocok, kemudian aku direkomendasikan dari temanku Ines Anandia untuk mencoba shampoo OGX. 

Sebelumnya shampoo OGX ini sering aku lihat kalo lagi window shopping di benscrub.com. Tapi berhubung harganya cukup lumayan mahal untuk ukuran shampoo yang biasa pemakaiannya cepat habis, jadi awalnya aku ga begitu tertarik untuk mencobanya. Setelah googling, ternyata shampoo OGX ini banyak juga direkomendasikan dan menjadi salah satu shampoo terbaik untuk mengatasi kerontokan rambut, khususnya untuk jenis varian Biotin & Collagen.

Aku sempat mencari ke beberapa drugstore, tapi untuk varian Biotin dan Collagen ini banyak yang out of stock. Lalu aku tanya ke BA apakah ada varian lain yang kira-kira bisa mengatasi rambut rontok atau memperkuat akar rambut. Akhirnya aku disarankan menggunakan varian Awapuhi Ginger. Kebetulan juga ada temanku yang lagi trip ke Singapore, jadi aku menitip shampoo OGX varian Biotin & Collagen sebagai stok juga.



Lalu aku juga semakin tertarik untuk membeli shampoo OGX ini karena shampoo ini natural dan free SLS, dimana kandungan deterjen SLS (Sodium Lauryl Sulphate) ini memang sebaiknya dihindari oleh ibu hamil, karena efeknya bisa mempengaruhi pertumbuhan janin yang masuk melalui pori-pori kulit kepala kita, salah satunya pengaruh alergi.

Should I be worried about sodium lauryl sulphate?

Despite the rumours you may have heard, there is no evidence that SLS causes cancer. Although SLS is an irritant, detergents are not usually left on the skin for a long time before they are rinsed off. However, your baby’s delicate skin may be more sensitive to soaps and detergents than adult skin.


Karena aku sudah mencoba memakai dua varian ini, aku akan kasih detail ingredients keduanya (sumber dari website OGX disini) : 

OGX Awapuhi Ginger
This creamy formula helps penetrate each strand with moisture to mend and repair brittle, frizzy or unruly hair.

Ingredients :
Water (Aqua), Sodium C14-16 Olefin Sulfonate, Cocamidopropyl Betaine, Sodium Chloride, Glycol Distearate, Hedychium Coronarium (Awapuhi Ginger) Root Extract, Hydrolyzed Keratin, Theobroma Cacao (Cocoa) Seed Butter, Cocos Nucifera (Coconut) Oil, Persea Gratissima (Avocado) Oil, Aloe Barbadensis Leaf Juice, Panthenol, Dimethicone, Laureth-4, Laureth-23, PEG-12 Dimethicone, PEG-23M, Polyquaternium-10, PEG-120 Methyl Glucose Dioleate, Methyl Gluceth-10, Cocamidopropylamine Oxide, Sodium Cocoyl Isethionate, Propylene Glycol, Citric Acid, Tetrasodium EDTA, DMDM Hydantoin, Diazolidinyl Urea, Iodopropynyl Butylcarbamate, Fragrance (Parfum), Red 40 (CI 16035).




OGX Biotin & Collagen
Help thicken and texturize any hair type with just one use. This powerful formula helps volumize even the skinniest strands into fuller and more abundant looking locks.

Ingredients :
Water (Aqua), Sodium C14-16 Olefin Sulfonate, Sodium Cocoyl Isethionate, Cocamidopropyl Hydroxysultaine, Fragrance (Parfum), Biotin, Hydrolyzed Collagen, Hydrolyzed Wheat Protein, Ethyltrimonium Chloride Methacrylate/Hydrolyzed Wheat Protein Copolymer, Polyquaternium-10, Glycol Distearate, PEG-120 Methyl Glucose Dioleate, Cocamidopropyl Betaine, Laureth-4, Laureth-23, Dimethicone, Glycerin, Propylene Glycol, Sodium Chloride, Citric Acid, DMDM Hydantoin, Diazolidinyl Urea, Iodopropynyl Butylcarbamate, Ext. Violet 2 (CI 60730).


Kalo dilihat dari bedanya fungsi 2 varian ini, varian Awapuhi Ginger fungsinya lebih ke memperkuat akar rambut dan memperbaiki tekstur rambut rapuh supaya lebih lembut. Sedangkan varian Biotin & Collagen lebih ke menambah volume rambut supaya terlihat tebal dan sehat. Detail dari kandungan shampoo OGX ini memang tidak ada kandungan SLS yang sebaiknya dihindari, jadi aman untuk kulit kepala ibu hamil dan tidak memberikan efek negatif kepada janin. 

Setelah pemakaian 3 hari masing-masing varian, ternyata aku cocok dan hasilnya rambut rontok aku mulai berkurang. Tapi bukan berarti jadi ga rontok sama sekali ya, tetap ada yang rontok tapi sangat-sangat berkurang, paling hanya ga sampai 10 helai sehari. Bedanya, kalo aku menggunakan varian Biotin & Collagen, kulit kepala aku lebih cepat berminyak dibanding dengan Awapuhi Ginger. Ini balik lagi ke kecocokan masing-masing kulit kepala orang ya. Jadi kalo disuruh pilih, aku lebih memilih menggunakan Awapuhi Ginger. Sama-sama mengurangi rambut aku yang rontok, tapi kulit kepala aku lebih nyaman dan ga gampang berminyak dengan menggunakan Awapuhi Ginger.

Oh ya, tadi aku sempat ceritakan di atas kalo aku membeli 2 varian shampoo ini di tempat berbeda. Untuk OGX Awapuhi Ginger yang aku beli di drugstore Century Jakarta aku beli dengan harga kurang lebih sekitar Rp 190.000 - 200.000an. Sedangkan untuk OGX Biotin & Collagen yang aku titip beli di Singapore harganya SGD 15, atau sekitar Rp 150.000, tergantung dari kurs. Jadi kalo misalnya lagi ada trip ke Singapore atau bisa titip teman belanja disana, sebaiknya beli di Singapore karena harganya lebih murah. Dengan ukuran 385 ml, shampoo ini worth it sih menurutku, karena memang pilihan yang aman, dan tekstur cairannya kental banget, jadi dipakainya ga perlu terlalu banyak.

Definitely aku bakalan repurchase shampoo OGX ini. Ya kalo aku sih lebih baik mencegah, dan memang ada pilihan yang lebih aman, kenapa ga dicoba :)

Untuk para ibu hamil atau natural junkie lainnya, kalian lagi pakai shampoo apa? Boleh sharing info disini jadi biar banyak referensi ;)


Thanks for reading!
Have a nice day :)

Xoxo,


You Might Also Like

4 comments

  1. Syukurlah kamu nemuin shampoo yang cocok untuk bumil. Sempat ngeliat ini dijual di drugstore Century gitu.

    ReplyDelete
  2. Iya awal2 sampe bingung mau pake apa karena makin rontok. Sekarang banyak banget yang jual di drugstore :)

    ReplyDelete
  3. hello, mau tanya apakah skrg masih pakai shampoo ogx nya?
    dan dulu trial yang varian biotin nya dipakai 3 days-straight gitu apa gmn?
    i am looking forward to ur reply,
    big thanks

    ReplyDelete
  4. Hai, bisa ngga sekalian difoto tekstur cairan shampoonya, aku beli di 2 toko online kok beda warna

    ReplyDelete